Selasa, 23 Desember 2025

Gemilang Prestasi MTs PKP: Panen Juara di Semester Ganjil 2025/2026

JAKARTA – Keluarga besar MTs PKP Jakarta kembali menorehkan tinta emas. Menutup periode semester ganjil tahun ajaran 2025/2026 (Juli–Desember 2025), madrasah kebanggaan kita berhasil menghimpun puluhan prestasi membanggakan, mulai dari tingkat lokal, regional, nasional, hingga kancah internasional.

Kepala Madrasah PKP, Bapak H. Sarip Hidayatullah, M.Pd menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh murid yang telah berjuang. "Prestasi ini adalah buah dari kerja keras, disiplin, dan doa. Kami bangga memiliki murid yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga berkarakter dan bertalenta di bidang seni serta olahraga," ujarnya.



Sorotan Prestasi Utama

Keberhasilan tahun ini mencakup berbagai bidang yang menunjukkan kualitas pendidikan komprehensif di MTs PKP:

1. Level Internasional: Menembus Batas Dunia

Siswa MTs PKP membuktikan bahwa kualitas mereka mampu bersaing di panggung dunia:

  • Robotik: Kesuksesan di ajang ASEAN Robotic Day oleh tim Fayyadh, Azka, dkk.

  • Sepak Bola: M. Ezra berhasil menembus babak finalis 8 besar ajang sepak bola Milo di Malaysia.

  • Seni Tari: Penampilan gemilang Tim Tari pada Indonesia International Festival dan Indonesia International Culture Festival.

2. Prestasi Akademik & Religi

Menjaga marwah sebagai madrasah, bidang keagamaan menjadi lumbung juara:

  • Cerdas Cermat Islam: Juara 2 tingkat Jabodetabek di SMA 3 Jakarta.

  • MTQ & Tahfidz: Muamar Zidane mendominasi dengan meraih Juara 1 tingkat Jabodetabek dan Juara 2 tingkat Kecamatan.

  • Puisi: Leticia meraih Juara 3 dalam ajang sastra di SMA PKP.

  • Dai : Zhifava meraih juara 3 dalam CARNIVAL 2025

3. Prestasi Olahraga (Non-Akademik)

Bidang olahraga menunjukkan keberagaman bakat siswa yang luar biasa:

  • Renang: Aira Sakhi Mazea dan Athalla menyumbangkan medali terbanyak melalui Piala Kemenpora dan Cikal Amri Cup.

  • Panahan: Sossa Amoura tampil impresif di tingkat nasional (Kejurnas Kudus) dan Jakarta Open.

  • Bela Diri: Prestasi gemilang diraih oleh tim Taekwondo (Dinda & Zhafran) serta Karate (Radhika).

  • Sepak Bola & Badminton: Satrio, Arifianto, dan Ezra konsisten meraih podium di berbagai turnamen Askot PSSI dan klub.

  • E-Sport: MLBB Juara 2 CARNIVAL

4. Seni, Paskibra & Kreativitas Madrasah

MTs PKP tidak hanya soal buku dan lapangan, tapi juga panggung kreativitas:

  • Marching Band: Memborong 5 kategori juara (General Effect, Colour Guard, hingga Perkusi) di Festival Olahraga Rakyat Jakarta.

  • Paskibra: Meraih juara di tingkat Jawa (MTsN 17) dan ajang Carnival.

  • Kebersihan: Menjaga lingkungan tetap asri, MTs PKP meraih Juara 1 Kebersihan Sekolah


Rekapitulasi Data Pemenang (Juli - Desember 2025)

1. Juara 2 Sepakbola U13, Satrio, Askot PSSI Jakarta Selatan, 22 Juli 2025
2. Juara 3 Badminton, Arifianto, Khosbi Open Jakarta Selatan, Agustus 2025
3. Juara 2 Sepakbola U13, M Ezra, Askot PSSI Jakarta Timur, 9 Agustus 2025
4. Juara 2 MTQ, Muamar Zidane tingkat kecamatan Ciracas, 10 Agustus 2025
5. Juara 1 Kebersihan sekolah, tingkat Yayasan, 17 Agustus 2025
6. Performance Tim Tari pada upacara Dirgahayu RI, 17 Agustus 2025
7. Juara 2 Tenis Meja Campuran Guru Karyawan MTs, tingkat yayasan, 17 Agustus 2025
8. Juara 1 MTQ, Muamar Zidane tingkat Jabodetabek, SMA 3 Jakarta Selatan, 23 Agustus 2025
9. Juara 2 Cerdas Cermat Islam, Rohis tingkat Jabodetabek, SMA 3 Jakarta Selatan 23 Agustus 2025
10. Aira, Juara 1 Renang gaya bebas, Piala Kemenpora, Bharaduta, 24 Agustus 2025
11. Aira, Juara 3 Renang gaya dada, Piala Kemenpora, Bhraduta 24 Agustus 2025
12. Athalla, Juara 2 Renang gaya bebas, Piala Kemenpora, Bharaduta, 24 Agustus 2025
13. Athalla, Juara 3 Renang gaya dada, Piala Kemenpora, Bharaduta, 24 Agustus 2025
14. M Ezra, Juara 1 Sepakbola U13, Askot PSSI Jakarta Timur, 24 Agustus 2025
15. Juara 4 Paskibra, Pascal Corps MTsN 17 Jakarta, Se-Jawa, 30 Agustus 2025
16. Sossa Amoura, juara 4 panahan recurve u-15, Piala Jakarta Open, Perpani, 14 September 2025
17. Aira Sakhi Mazea Juara 1 Gaya Dada, Cikal Amri Cup, 13 September 2025
18. Aira Sakhi Mazea Juara 2 Gaya Bebas, Cikal Amri Cup, 13 September 2025
19. Athallah Zahran Haryanto Juara 2 Gaya Bebas, Cikal Amri Cup, 13 September 2025
20. Sossa Amoura, Juara 2 beregu, Piala Jakarta Open, Perpani, 14 September 2025
21. Fayyadh, Assyifa, Leticia, Technical Robot Creative, ASEAN ROBOTIC DAY SMAN 28, 27 September 2025
22. Raffaza, Rif'at, Mika, Fayyadh, Azka, Juara 2 Robot ASV, ASEAN ROBOTIC DAY SMAN 28, 27 September 2025
23. Radhika, Juara 2 Karate kumite 70 kg, Bekasi Turnamen, 28 September 2025
24. Juara 2 Marching Band, Festival Olahraga Rakyat Jakarta, 4 Oktober 2025
25. Juara 2 Marching Band Analisis Homeline, Festival Olahraga Rakyat Jakarta, 4 Oktober 2025
26. Juara 3 Marching Band Analisis Perkusi, Festival Olahraga Rakyat Jakarta, 4 Oktober 2025
27. Juara 2 Marching Band Colour Guard, Festival Olahraga Rakyat Jakarta, 4 Oktober 2025
28. Juara 2 Marching Band General Effect, Festival Olahraga Rakyat Jakarta, 4 Oktober 2025
29. Dafina, Juara 1 Desain Logo HUT-50 PKP, 10 Oktober 2025
30. Dinda callysta Sabrina, Juara 1 Taekwondo, Liga Jakarta, GOR Ciracas, 11 Oktober 2025, 26 Oktober 2025
31. Zhafran Aqila, Juara 1 Taekwondo, Liga Jakarta, GOR Ciracas, 12 Oktober 2025
32. Ezra, Juara 3 Sepakbola, Kemenpora Apsumsi III, Jakarta, 17-19 Oktober 2025
33. Tim MLBB, Juara 2 E-Sport, Carnival, 25 Oktober 2025
34. Ezra, Juara 1 Sepakbola, Grassroot, PSSI, Kemenpora, 26 Oktober 2025
35. Tim Tari, Indonesia Internasional Festival, Ancol, 26 Oktober 2025
36. Atya dan Zifana, Indonesia Internasional Culture Festival, TMII, 26 Oktober 2025
37. Leticia, Juara 3 Puisi, SMA PKP, 29 Oktober 2025
38. Tim Paskibra, Juara 3 paskibra, Carnival, 8 November 2025
39. Zifana, Juara 3 Dai, Carnival, 8 November 2025
40. Athalla, juara 2 renang gaya bebas 25 M, Inpres piala Kemenpora, Jakarta, 16 November 2025
41. Aira juara 1 renang gaya bebas 25 M, Inpres piala Kemenpora, Jakarta, 16 November 2025
42. Aira juara 1 renang gaya dada 25 M, Inpres piala Kemenpora, Jakarta, 16 November 2025
43. Arga, juara 2 renang gaya dada 25 M, Inpres piala Kemenpora, Jakarta, 16 November 2025
44. Arga, juara 3 renang gaya bebas 25 M, Inpres piala Kemenpora, Jakarta, 16 November 2025
45. Ezra, finalis 8 besar sepakbola Milo, Malaysia, 8 Desember 2025
46. Sossa, juara 2 perak panahan mix team recuve 40 m kejurnas, Kudus Jawa Tengah, 17 Desember 2025
47. Sossa, juara 3 perunggu panahan women team recuve 40 m kejurnas, Kudus Jawa Tengah, 17 Desember 2025
48. Ariiq dan Adli, juara 1 robot wifi car, SMAN 2 Cibinong, 21 Desember 2025
49. Annas dan Faried, juara 2 robot wifi car, SMAN 2 Cibinong, 21 Desember 2025
50. Arga dan Fikri, juara 3 robot wifi car, SMAN 2 Cibinong, 21 Desember 2025
51. Qeiser dan Altaf, juara 1 robot soccer, SMAN 2 Cibinong, 21 Desember 2025
52. Luthfi dan Parel, juara 2, robot soccer, SMAN 2 Cibinong, 21 Desember 2025
53. Jibran dan David, juara 1 robot sumo, SMAN 2 Cibinong, 21 Desember 2025
54. Qaiser dan MIka, juara 2 robot sumo, SMAN 2 Cibinong, 21 Desember 2025
55. Fayadh dan Azka, juara 1 robot amphibi, SMAN 2 Cibinong, 21 Desember 2025
56. Rayhan dan eifel, juara 2 robot amphibi, SMAN 2 Cibinong, 21 Desember 2025
57. Eifel dan dzikra, juara 2 advanture robot, SMAN 2 Cibinong, 21 Desember 2025
58. David, juara 2 Taekwondo, KONI Cup series 6 Jakarta, 21 Desember 2025
59. Raja Haidar Rafka, Juara 3 Tunggal kompetisi Silat Piala KONI, IPSI Jakarta Timur, 20 Desember 2025
60. Mutiara Calista Kurniawan, Juara 3 Tanding E kompetisi Silat Piala KONI, IPSI Jakarta Timur, 20 Desember 2025
61. Livia, Emas Olimpiade Bahasa Inggris, Olimpiade Sinar Indonesia, 29 Desember 2025

Pesan untuk Murid :

"Jangan cepat berpuas diri. Jadikan pencapaian ini sebagai batu loncatan untuk meraih mimpi yang lebih tinggi di semester genap mendatang. Teruslah menginspirasi!"

Selamat kepada para juara! MTs PKP... Menuju Madrasah Berbasis Adab!!

Jumat, 21 November 2025

LDKO MTs PKP 2026

 POINTERS KETUA UMUM YAYASAN PKP

PELEPASAN LDKO MTs PKP JIS


1. Sekolah sebagai  Mujtama' Madani/MM (civil society)  yaitu  tatanan sosial yang ideal, mandiri, beradab, demokratis, dan menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan 

2. MTs PKP JIS : MM berlandaskan Islam,  yaitu iman taqwa & beradab

3. LDKO sbg wahana membangun pemimpin Islam 

4. Panutan dlm Islam : RASULULLAH NABI BESAR MUHAMMAD Salallahu 'Alayhi Wasallam

5. Selama ini dikenal sbg Rasulullah dg Sifat Utama FAST (Fathonah,  Amanah,  Shiddiq, Tabligh), al Amin

6. Peran dan status Beliau yg patut diungkapkan

- Pemimpin Ummat dan Negeri

- sbg Anak, Cucu, Keponakan, 

- Sahabat

- Politikus

- Negarawan 

- Pedagang

- Pebisnis

- Panglima Perang

- dll


7. Beragam peran tsb merupakan pemimpin dlm beragam organisasi dg skala besar baik administration maupun manajement

8. Administration maupun Manajement ditentukan oleh keberadaan PEMIMPIN

9. Aspek kepemimpinan meliputi kemampuan memengaruhi orang lain, menginspirasi dan mengarahkan tim, pengembangan tim, pengambilan keputusan, komunikasi, dan adaptasi terhadap perubahan. Kesemua itu merupakan upaya utk mencapai  tujuan organisasi dengan cara membangun kepercayaan, keteladanan, dan menciptakan lingkungan kerja yang produktif dan nyaman.

10. Last But Not Least, INTI DARI KEPEMIMPINAN adakah HUMAN RELATION, yg meliputi komunikasi, motivasi, kepercayaan, kesadaran diri, penerimaan diri, dan penyelesaian konflik, yang bertujuan membangun hubungan saling pengertian, kepuasan, dan kerja sama yang harmonis antar individu, terutama di lingkungan kerja.


SELAMAT MENJALANKAN LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN ORGANISASI 


Jakarta,  18 November 2025

Ketua Umum YPKP JIS


Taufik Yudi Mulyanto,

Jumat, 31 Oktober 2025

ANIMASI XI MTs PKP

 SAMBUTAN KETUA UMUM PKP


Pada Pembukaan Acara ANIMASI (Ajang Nominasi Kreasi dan Seni)

Madrasah Tsanawiyah PKP Jakarta Islamic School


Tema : Golden Generatioan for Golden Future

Visi  “Menuju Madrasah Berbasis Adab”

Dalam Rangka Milad ke-50 PKP


Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Yang saya hormati

1. Ketua Pengawas YPKP, Bapak Drs H Andi Mappaganti,  MM, beserta Sekretaris Pengawas,  Bapak Ir H. Andi Baso MT dan Anggota Pengawas Bapak H. DR  Sutiono 

2. Teman² Pengurus,  Bapak H. Taufan Bakri (Ketua 1), Bapak Abdur Rohman (Ketua 2), Ibu Hj Diah AM Fatwa (Sekretaris) Ibu Budihastuti (Bendahara)

3. Pengawas Kemenag untuk MTs PKP Bapak Abdul Manap, M.Pd

4. Bapak Kepala Madrasah Tsanawiyah Bpk Drs H. Syarif Hidayatullah MPd, beserta para Wakil Kepala Madrasah,  Guru, Kepala Tenaga Administrasi Madrasah dan Karyawan MTs

5. Bapak dan Ibu Kepala Satuan Pendidikan,  Ka TPQ, Ka KB TK, Ka MI, Ka SMA, Ka SMK, Rektor IKTJ, Ka Pesantren,  Ka Mesjid

6. Ketua Panitia Bapak Andriyanto, S.Pd beserta seluruh jajaran 

7. Ketua dan Pimpinan Komite MTs yg cantik², hebat dan baik hati

8. Anak²ku murid SD/MI peserta ANIMASI 2025 beserta Para Bapak Ibu Guru serta Pendamping

9. Para Sponsor (Smartfren, BSI, Indofood, Tanonrama, Erlangga, Juvenesia and Benelli) dan Donasi Orangtua/wali murid yg telah mendukung terselenggara nya ANIMASI 2025

10. Para Wasit dan Juri 

11. Seluruh  Hadirin  ANIMASI yang saya banggakan.





Puji syukur marilah kita panjatkan ke hadirat ALLAH Subhanahu Wata'ala,  ROB dan Dzat Yang Maha Kuasa, karena atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, hari ini kita dapat berkumpul bersama dalam suasana penuh semangat dan kebahagiaan untuk mengikuti Ajang Nominasi Kreasi dan Seni – ANIMASI 2025 di lingkungan Madrasah Tsanawiyah PKP.


Shalawat serta salam semoga senantiasa tercurah kepada junjungan kita Nabi MUHAMMAD Salallahu 'Alayhi Wasallam, suri teladan terbaik bagi umat manusia dalam menegakkan ilmu, adab, dan akhlak yang mulia.


Hadirin yang berbahagia,

Tahun ini adalah tahun yang sangat istimewa bagi kita semua, karena PKP genap berusia 50 tahun.

Lima puluh tahun bukan waktu yang singkat — ini adalah perjalanan panjang pengabdian PKP dalam dunia pendidikan, dalam membentuk generasi yang beriman, berilmu, dan berakhlakul karimah.

Semoga arwah para pendiri, Almarhum Bapak Ali Sadikin,  Almarhum Bapak  AM Fatwa dan Almarhum para pendiri lainnya dilimpahkan nikmat kubur oleh ALLAH Subhanahu Wata'ala atas ibadah dan amalnya yg bersifat ilmu, harta dan kita semua sebagai penerus yg sholeh dan sholehah.

Momentum Milad Emas PKP ini menjadi saat yang tepat bagi kita untuk melakukan refleksi — sejauh mana lembaga ini telah berperan dalam membangun insan beradab, dan sejauh mana kita siap melanjutkan perjuangan menuju madrasah yang unggul dan berkarakter.


Hadirin yang saya hormati,

Tema ANIMASI kali ini adalah Golden Generation for Golden Future, mendukung visi madrasah “Menuju Madrasah Beradab,” sangat relevan dengan semangat Milad 50 Tahun PKP.

Kita ingin menegaskan bahwa kemajuan sebuah madrasah bukan hanya terletak pada kecerdasan intelektualnya, tetapi juga pada keindahan adab, kedalaman akhlak, dan keluhuran budi pekerti seluruh warganya. Seiring dg mars PKP yg menjadi salah satu penjuru dlm pengelolaan pendidikan di PKP adalah Taqwa, Cerdas dan Berbudaya.

Bersama ini pula, dlm rangka Milad Emas 50 Tahun,  PKP merilis Logo, Tagline (PKP Maju, Semua Bahagia) dan Jinggel. Saya berpesan kpd seluruh keluarga besar PKP utk mensyiarkan dan menyiarkar Logo Tagline dan Jinggle secara massif dan berkelanjutan di setiap kegiatan dan kesempatan 

Bapak, Ibu, anak²ku serta para hadirin yg saya muliakan, melalui kegiatan ANIMASI ini, PKP memberikan ruang bagi generasi muda — khususnya adik-adik dari SD dan MI — untuk menyalurkan potensi, bakat, dan kreativitas mereka.

Inilah salah satu wujud nyata dari pendidikan beradab: pendidikan yang mengembangkan akal, hati, dan rasa seni secara seimbang.


Anak-anakku peserta ANIMASI,

Hari ini kalian bukan hanya sedang berlomba, tapi sedang belajar menjadi insan yang percaya diri, menghargai karya, dan menghormati sesama.

Menang bukanlah tujuan utama — yang paling penting adalah semangat belajar, kejujuran, dan sportivitas yang kalian tunjukkan.


Saya yakin, dari ajang seperti inilah akan lahir generasi muda dan penerus perjuangan yang kreatif, sopan, berprestasi dan berakhlak mulia — generasi yang siap meneruskan cita-cita luhur pendiri  PKP dalam membangun peradaban Islami yang cemerlang.

Pada kesempatan ini pula, saya ucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Kepala Madrasah, Ketua Panitia, Para Wakil Kepala Madrasah,  para guru, karyawan, jajaran panitia, Komite Sekolah dan sponsor serta  pihak yang telah  mendukung terselenggaranya kegiatan ini.


Mari kita bangun *PKP TERCINTA, yaitu Pondok Karya Pembangunan yang Taqwa, Energik, Ramah, Cerdas, Inovatif, Nurani, Tangguh, Amanah*

Semoga segala kerja keras dan niat baik kita menjadi amal jariyah di sisi ALLAH Subhanahu Wata'ala 

Aamiin yaa Robbal'aalamiin 


Seraya memohon doa ke hadlirat ALLAH Subhanahu Wata'ala,  serta mohon restu dr seluruh hadirin, maka dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim,

saya nyatakan Ajang Nominasi Kreasi dan Seni – ANIMASI MTs PKP Tahun 2025, secara resmi dibuka!


Semoga acara ini berjalan lancar, penuh manfaat, dan menjadi bagian dari semangat kebangkitan menjadi  Madrasah Beradab di usia emas 50 Tahun PKP.


Terima kasih.


Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Senin, 20 Oktober 2025

Biaya Pendidikan MTs PKP Jakarta Islamic School

 


Biaya Pendidikan MTs PKP Jakarta Islamic School tahun pelajaran 2026/2027.

Info lanjut ke Kak Hari : 0812 2475 6080 dan Mba Intan : 0851 8999 9232

Senin, 06 Oktober 2025

MTs PKP JIS Bawa Pemilihan Ketua OSIS ke Era Digital: Mencoblos Via Google Form!

MTs PKP kembali menunjukkan komitmennya pada inovasi dengan menggelar Pemilihan Ketua OSIS menggunakan metode yang super canggih: memanfaatkan platform Google Education. Proses demokrasi sekolah kini menjadi lebih aman, efisien, dan modern.

Demokrasi Scan-and-Go

Lupakan kertas suara dan bilik konvensional. Kini, siswa MTs PKP JIS mencoblos dengan cepat dan mudah. Prosesnya dimulai dengan:

Memindai (Scan) Barcode: Setiap siswa cukup memindai kode QR yang telah disediakan.

Akses Google Form: Kode tersebut otomatis membuka aplikasi Google Form di browser gawai mereka.

Pilih & Kirim: Siswa langsung memilih calon Ketua OSIS favorit mereka, dan suara pun terkirim!

Keamanan Suara dengan Akun Resmi Madrasah

Sistem ini menjamin integritas dan keamanan suara secara mutlak. Setiap pemilih wajib menggunakan akun Google Education resmi dari madrasah, seperti contohnya sarip@mtspkpjis.sch.id.

Ini berarti:

Keamanan Maksimal: Hanya siswa yang terdaftar yang bisa memilih.

Minim Kecurangan: Peluang kecurangan atau pemilih ganda hampir tidak ada karena suara terikat pada satu akun unik.

Rahasia Terjamin: Meskipun digital, kerahasiaan pilihan siswa tetap terjamin.

Singkat, Menyenangkan, dan Disiarkan Langsung

Seluruh kegiatan pemilihan berlangsung singkat, menyenangkan, dan transparan. Tak hanya cepat, keseruan momen demokrasi ini juga dapat disaksikan oleh orang tua murid maupun masyarakat umum!

MTs PKP JIS menayangkan seluruh proses pemilihan secara Live Streaming melalui aplikasi Instagram resmi sekolah. Ini adalah bukti nyata bahwa MTs PKP JIS tidak hanya mengajarkan demokrasi, tetapi juga melaksanakannya dengan integritas tinggi dan keterbukaan total di era digital.

Postingan Populer